SSP Atas Kegiatan Membangun Sendiri


Form SSP ini digunakan untuk merekam data SSP PPN yang dikenakan atas Kegiatan Membangun Sendiri.
Langkah – langkah input SSP PPN atas Kegiatan Membangun Sendiri adalah sebagai berikut:
1.             Pilih menu SPT PPN à Surat Setoran Pajak à SSP Atas Kegiatan Membangun Sendiri akan ditampilkan Form Input Surat Setoran Pajak Atas Kegiatan Membangun Sendiri.
Gambar 124 Menu Input SSP Atas Kegiatan Membangun Sendiri
Gambar 125 Input SSP Atas Kegiatan Membangun Sendiri

2.             Isi NTPN sesuai dengan NTPN pada SSP yang akan diinput.
3.             Isi Jumlah Pembayaran SSP. Klik tombol Enter untuk pindah ke kolom berikutnya.
4.             Isi Tanggal Setor dengan format dd/MM/yyyy atau gunakan tombol Scroll Bar untuk memilih tanggal setor dari kalender.
5.             Klik tombol Simpan, akan tampil informasi: SSP Berhasil Disimpan. Klik OK.
6.             Klik tombol Keluar untuk kembali ke menu utama aplikasi eSPT PPN 1111.